FORKOMNAS KPI GELAR KONGRES KETIGA

FORKOMNAS KPI GELAR KONGRES KETIGA



Momen bersejarah dilangit Surakarta yang cerah. Terhitung hari Sabtu (30/06) hingga selasa (03/07). Forum Komunikasi Mahasiswa Nasional Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam (FORKOMNAS KPI) menggelar Kongres III Forum Forkomnas KPI yang bertempat di Surakarta – Solo.

Agenda kongres organisasi yang menaungi keseluruhan Mahasiswa Jurusan KPI yang ada diseluruh Indonesia ini telah dilaksanakan untuk ketiga kalinya. Agenda Kongres bertujuan untuk mengevaluasi kepengurusan Forkomnas pusat sebelumnya dan menentukan kepengurusan Forkomnas KPI pusat selanjutnya.

Forum Komunikasi Mahasiswa Nasional Komunikasi Penyiaran Islam itu sendiri merupakan suatu wadah pergerakan mahasiswa program studi KPI. Dalam perjalanannya organisasi Forkomnas KPI tak banyak diketahui di kalangan mahasiswa lain, karena organisasi ini bersifat sangat internal. Namun gerakan untuk mengaktualisasikan kompetensi di jurusan atau program studi ini sangat kuat.

Kongres ketiga Forkomnas KPI dihadiri lebih dari 30 PTAI yang tersebar diseluruh Indonesia. Banyak evaluasi yang dilakukan dalam agenda kongres ketiga ini. Diantaranya problema terkait pengukuhan dan legitimasi Forkomnas KPI yang hingga saat ini masih belum jelas.

“Legitimasi masih menjadi hambatan utama selama perjalanan kepengurusan kami, banyak hal yang yang belum terpenuhi untuki menyelesaikan perihal legitimasi organisasi, maka hal ini sepatutnya menjadi rekomendasi atau tugas utama bagi kepengurusan selanjutnya” ujar Fatur, Mahasiswa STAIN Kediri yang juga Ketua Forkomnas KPI Periode 2010-2012, disela-sela pembacaan Laporan Pertanggung Jawaban Pengurus Pusat KPI 2010-2012. 

Selain itu, pada momentum kongres ketiga Forkomnas KPI terdapat agenda pemilihan ketua Forkomnas untuk kepengurusan baru. Seperti kongres-kongres sebelumnya, kongres ketiga yang dilaksanakan di Surakarta-Solo ini, momentum pemilihan Ketua baru Forkomnas KPI berlangsung panas dan kental dengan suasana politik praktis.

Dalam hal ini, KPI UIN SGD Bandung yang diwakili Rizky Sopiyandi, Hari Rahman Hakim, Rizal Khoirul Ihsan dan Siti Maryam Susilawati mengusung Rizal ----yang juga Ketua HMJ KPI UIN Bandung----  sebagai Ketua Forkomnas KPI untuk periode 2012-2014.

Pencalonan untuk ketua Forkomnas KPI baru terwakili oleh beberapa usungan dari setiap wilayah yang ada. Dan dari 3 calon terkuat Rizal (UIN Bandung), Saif (Sidoarjo) dan Akrin (Kediri), Rizal menang telak dari segi suara, menyisihkan calon-calon yang lainnya dan menjadi ketua terpilih Forkomas Pusat Periode 2012-2014.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama