Tips Konvoi Motor

Tips Konvoi Motor

 
Masih hangat pemberitaan akhir-akhir ini tentang  kecelakaan pengendara ‘MoGe’ saat melakukan konvoi, (11/2015) di Tasik, Jawa Barat. Konvoi motor terlibat kecelakaan dengan sepeda motor salah satu warga yang mengendarai motor Yamaha F1ZR di jalur Gentong.

Konvoi motor memang aktifitas yang biasa dilakukan para pengendara yang biasanya tergabung pada sebuah club motor tertentu. Denga melihat kecelakaan yang sudah terjadi, alangkah baiknya kita harus lebih berhati-hati apa lagi bagi kalian yang sering berkonvoi saat bermotor. Berikut adalah tips saat berkonvoi :

1.    Berdoa
Tak ada salahnya sebelum melakukan apapun untuk membiasaan izin kepada Tuhan. Berdoa adalaha hal yang paling penting, dengan doa kita dan harapan kita ke pada tuhan untuk memperlancar perjalanan kita dan sampai ke tujuan.

2.    Periksa kembali kesiapan kendaraan kita
Dengan memerika kesiapan kendaraan kesayangan, dengan cara mengecek Mesin, Rem, Roda Kendaraan, klakson dan bagian motor yang penting lainya saat akan bepergian jauh, akan mengurangi kemungkinan kita kecelkaan nanti di jalan.

3.    Membuat kode isyrat
Kode isyarat sangatlah penting saat kita berkonvoi, karena ketika kita di jalanan kita tak akan bisa bekomunikasi dengan normal. Selain dengan bantuan klakson untuk mempermudah komunikasi kita saat di perjalan alangkah baiknya juga kita membuat kode isyarat.

4.    Kecepatan yang Ideal
Kecepatan saat memacu kendaraan kita juga harus di perhatikan, kecepatan yang terlalu akan memperbesar kita untuk mengalami kecelakaan. Baiknya, kita menerapkan sebuah idiom klasik, Alon-alon asal Klakon! (Nizam)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama