Selasa, 12 September 2012 menjadi hari yang bersejarah bagi Forum Penulis se-KPI. Pasalnya, Open Recruitment Forum Penulis se-KPI resmi terselenggara. Dalam acara Open Recruitment ini panitia mengadakan acara Pelatihan Anggota Baru yang wajib diikuti oleh seluruh peserta pelatihan sebagai syarat untuk menjadi anggota Pe-SK (singkatan Forum Penulis se-KPI, red).
Materi Manajemen Pers dan Keorganisasian menjadi hidangan pembuka bagi acara yang bertempat di Sekretariat Forum Penulis se-KPI, Jalan AH Nasution No 161 Bandung ini. Tak tanggung–tanggung, dua pembicara handal dari UIN Sunan Gunung Djati Bandung didatangkan sedari pukul 13.00 WIB hingga 16.30 WIB.
Encep Dulwahab, S. Sos sebagai pemateri pertama menjabarkan perihal Management Pers dengan gamblang dan jelas. Dalam sesi ini beliau menjelaskan pengelolaan pers dalam sebuah media, serta memperkenalkan unsur-unsur dalam sebuah media. Tampil sebagai pemateri kedua yaitu Rizky Sopiyandi, pendiri Forum Penulis se-KPI sekaligus penasehat utama yang membawakan materi tentang keorganisasian. Materi kedua yang melibatkan para panitia ini lebih banyak membahas tentang seluk-beluk Pe-SK . Sesi ini juga dijadikan ajang bagi para anggota baru untuk mengenal anggota dari Pe-SK.
Selain mengenal Sejarah Pe-SK, pengurus Pe-SK dan seluk-beluk Pe-SK, anggota baru pun diperkenalkan pada para pendahulu Pe-SK seperti Mughni Abdul Shiddiq, Sansan Syamsul Ma’arif, dan Ruhi Rauhullah Attaqy. Meski disayangkan pada kesempatan ini Mughni berhalangan hadir.
Open Recruitment Forum Pe-SK ini disambut antusias oleh para peserta. “Saya masuk kesini dengan satu tujuan. Menjadi seorang penulis yang bisa mempublikasikan karyanya.” Ujar Mutmainnah Guntur, salah satu peserta pelatihan. Ina, sapaan bagi dara asal Kalimantan ini merasa senang atas terselenggaranya Open Recruitment Pe-SK ini. Baginya, acara ini menjadi pintu gerbang dapat tercapainya keinginan Ina untuk menjadi penulis yang “tak sekedar penulis diary”.
Pelatihan Anggota Baru Forum Pe-SK ini akan digelar selama empat hari dari tanggal 12 September sampai 15 September 2012. Para pemateri yang dihadirkan berasal dari kalangan dosen UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Praktisi Media, alumni dan senior KPI yang sudah berpengalaman dalam dunia tulis menulis. (Ratu Tresna Ning Gusti. Foto: Fahmi Nizar)
Materi Manajemen Pers dan Keorganisasian menjadi hidangan pembuka bagi acara yang bertempat di Sekretariat Forum Penulis se-KPI, Jalan AH Nasution No 161 Bandung ini. Tak tanggung–tanggung, dua pembicara handal dari UIN Sunan Gunung Djati Bandung didatangkan sedari pukul 13.00 WIB hingga 16.30 WIB.
Encep Dulwahab, S. Sos sebagai pemateri pertama menjabarkan perihal Management Pers dengan gamblang dan jelas. Dalam sesi ini beliau menjelaskan pengelolaan pers dalam sebuah media, serta memperkenalkan unsur-unsur dalam sebuah media. Tampil sebagai pemateri kedua yaitu Rizky Sopiyandi, pendiri Forum Penulis se-KPI sekaligus penasehat utama yang membawakan materi tentang keorganisasian. Materi kedua yang melibatkan para panitia ini lebih banyak membahas tentang seluk-beluk Pe-SK . Sesi ini juga dijadikan ajang bagi para anggota baru untuk mengenal anggota dari Pe-SK.
Selain mengenal Sejarah Pe-SK, pengurus Pe-SK dan seluk-beluk Pe-SK, anggota baru pun diperkenalkan pada para pendahulu Pe-SK seperti Mughni Abdul Shiddiq, Sansan Syamsul Ma’arif, dan Ruhi Rauhullah Attaqy. Meski disayangkan pada kesempatan ini Mughni berhalangan hadir.
Open Recruitment Forum Pe-SK ini disambut antusias oleh para peserta. “Saya masuk kesini dengan satu tujuan. Menjadi seorang penulis yang bisa mempublikasikan karyanya.” Ujar Mutmainnah Guntur, salah satu peserta pelatihan. Ina, sapaan bagi dara asal Kalimantan ini merasa senang atas terselenggaranya Open Recruitment Pe-SK ini. Baginya, acara ini menjadi pintu gerbang dapat tercapainya keinginan Ina untuk menjadi penulis yang “tak sekedar penulis diary”.
Pelatihan Anggota Baru Forum Pe-SK ini akan digelar selama empat hari dari tanggal 12 September sampai 15 September 2012. Para pemateri yang dihadirkan berasal dari kalangan dosen UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Praktisi Media, alumni dan senior KPI yang sudah berpengalaman dalam dunia tulis menulis. (Ratu Tresna Ning Gusti. Foto: Fahmi Nizar)